Sabtu, 17 Januari 2015

Toga


Cita-cita mahasiswi semester akhir sepertiku pasti sama
Ingin cepat memakai kebaya cantik, bergandengan dengan kedua orang tua
Mendapatkan bunga-bunga indah dari rekan sejawat
Namun, nyatanya merasakan tali toga yang bergeser itu ternyata tidak mudah

-----

Pembimbing

"Topik kamu itu susah, kamu mau lama lulusnya!"

"Topik kamu itu cuma buat anak-anak yang asal lulus, udah terlalu banyak, saya nggak mau bimbing"

"Udah terlalu banyak kakak kelas kamu neliti itu, coba cari keterbaharuannya"

"Terlalu banyak yang neliti tentang keselamatan, anak K3 ngga pernah ambil sisi kesehatannya, telitilah promosi kesehatan atau penyakit akibat kerja nya"


Penyemangat

"Buruan lulus mbak, biar bisa kerja terus bangun rumah"

"Kamu tuh terlalu takut duluan. Mindset kamu di awla udah bilangnys suah"

"Makanya kamu jangan nyerah duluan baru denger perusahaan ----------- zero accident, pencitraan doang itu"

"Mumpung masih semangat, kerjain, kelarin"

"Yaudah ambil aja promkes, bahas aja evaluasinya. Saya yakin di semua tempat kerja pasti ada GAP, biarpun sekelas perusahaan asing, nah ini apalagi kontraktor plat merah"

-----

Aku harus lekas mencari topik
Aku harus lekas menyusun kata
Aku harus memberikan argumen yang kuat
Aku harus melihat mereka tersenyum dengan keberhasilanku meraihnya

Jumat, 16 Januari 2015

Burn the fat


"Generasi terbaik adalah generasi di zamanku, kemudian masa setelahnya, kemudian generasi setelahnya. Sesungguhnya pada masa yang akan datang ada kaum yang suka berkhianat dan tidak bisa dipercaya, mereka bersaksi sebelum diminta kesaksiaannya, bernazar tapi tidak melaksanakannya, dan nampak pada mereka kegemukan". (HR. Bukhari 2651 dan Muslim 6638)

Hayolohh Allah nggak suka sama orang gemuk, yuk ah bakar bakarin si lemak jahat itu!

Yapp today's workout . My first trial doing EMS (Electro Muscle Stimulation), pfftt 20 minutes of exercise felt like 2 hours at the gym !






So tired, But.. Thanks @20_fit
#20fit #20fitdharmawangsa

Kamis, 15 Januari 2015

Bertiga


Kepada kalian, laki-laki gila yang tertawa bersamaku
Baiknya pertemuan kita, aku jadi ingin selalu berada sehasta bahu
Sekarang kita harus bergerak demi keselarasan fungsi
Tapi ingatlah kalian boleh melangkah kemanapun sesuai catatan mimpi

Minggu, 11 Januari 2015

Time flies so fast

Sewaktu aku masih memakai rok merah
Aku mengagumimu yang kala itu telah bercelana abu-abu
Caramu menuangkan imajinasi dalam mengambar
Sikapmu yang hangat penuh teka-teki 

Ternyata benar menjadi dewasa itu sulit
Tak bisa lagi bebas mengambar dirumahmu
Tak bisa lagi melihat seriusnya kamu mengejar nilai
Tak bisa lagi tertawa melihat dirimu yang kikuk namun menawan

Sesekali kita bertemu dalam satu lingkaran organisasi
Ternyata kamu masih menawan
Jauh lebih menawan
Hingga tergelitik relung ini

Kamis, 08 Januari 2015

Hai Senja

Dengar ceritaku senja,
Sosok ini amat berwarna yang bertransformasi menjadi penyemangat
Sementara dia yang abu-abu dengan sikapnya yang hangat
Keduanya ku butuhkan untuk dapat membentuk gradasi indah

Apa yang harus kulakukan, senja.
Saat hati mulai bertakhta dengan dua nama?

Jumat, 02 Januari 2015

Balloon

I would love to float away with a balloon in my hand . Flying towards my dreams~